Cuci Bajuku 2, Laundry Berkualitas di Surabaya dengan Harga Terjangkau

Kabarphatas.com, Surabaya – Setelah sukses dengan outlet pertamanya di Jalan Deles No. 23, Cuci Bajuku 2 kini hadir di lokasi baru, Jalan Semolowaru 145, Surabaya. Cabang kedua ini menawarkan layanan laundry dengan kualitas premium yang mengutamakan kepuasan pelanggan.

“Kami ingin memberikan pengalaman berbeda untuk pelanggan. Fokus utama kami adalah kualitas layanan dan kepercayaan pelanggan,” ujar Wiwiek Widyawati, pemilik Cuci Bajuku, saat diwawancarai pada Selasa (7/1/2024).

Proses pencucian di Cuci Bajuku 2 memiliki keunggulan tersendiri. Setiap pakaian melalui tahap pengecekan awal atau spotting untuk membersihkan noda secara menyeluruh. Pakaian juga dipisahkan berdasarkan warna terang dan gelap agar hasil pencucian lebih maksimal.

“Meskipun layanan kami kiloan, setiap pakaian mendapat perhatian khusus. Itulah alasan pelanggan setia memilih kami,” tambah Wiwiek.

Selain kualitas layanan, kejujuran menjadi nilai utama yang dipegang oleh Cuci Bajuku. Barang-barang yang tertinggal di pakaian, mulai dari uang hingga aksesoris kecil, selalu dipisahkan dan dikembalikan kepada pelanggan.

“Kami ingin membangun kepercayaan pelanggan. Barang sekecil apapun yang tertinggal akan kami kembalikan,” jelasnya.

Produk yang digunakan pun memiliki standar tinggi. Sabun, pelembut, dan parfum premium menjadi andalan, memberikan hasil cucian yang bersih dan harum.

“Parfum kami sudah menjadi ciri khas. Banyak pelanggan yang menyukai wangi pakaian mereka dan kembali menggunakan layanan kami,” ujar Wiwiek.

Cuci Bajuku juga berkomitmen untuk peduli terhadap lingkungan. Mereka menggunakan plastik jinjing ramah lingkungan untuk mengemas pakaian, menggantikan plastik konvensional. Hal ini sekaligus memudahkan pelanggan saat mengambil pakaian.

Keberhasilan cabang kedua ini membuat Wiwiek optimis untuk memperluas jangkauan bisnis. Ia berencana menjalin kerja sama dengan hotel-hotel di sekitar Surabaya, menawarkan layanan laundry dengan harga kompetitif tanpa mengorbankan kualitas.

“Kami ingin terus berkembang dan memberikan yang terbaik. Pelanggan puas adalah prioritas kami,” tutup Wiwiek.

Dengan harga mulai Rp6.000 per kilogram, lokasi strategis, dan layanan berkualitas, Cuci Bajuku 2 menjadi solusi praktis untuk kebutuhan laundry Anda. Pilih Cuci Bajuku 2 untuk pakaian yang bersih, harum, dan terawat.

Tinggalkan komentar